Kalahkan Wakil India, Yantoni/Gischa Raih Gelar pada Malaysia International Series 2017

By Delia Mustikasari - Minggu, 16 Juli 2017 | 15:32 WIB
Pasangan ganda campuran nasional, Yantoni Edy Saputra/Marsheilla Gischa Islami, melakukan selebrasi seusai memenangi poin atas lawan mereka, Nipitphon Puangpuapech/Jongkolphan Kititharakul (Thailand), pada babak pertama Thailand Masters yang berlangsung di Nimibutur Stadium, Bangkok, Rabu (8/2/2017). Yantoni/Gischa menang dengan 5-21, 21-19, 21-19.
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda campuran nasional, Yantoni Edy Saputra/Marsheilla Gischa Islami, melakukan selebrasi seusai memenangi poin atas lawan mereka, Nipitphon Puangpuapech/Jongkolphan Kititharakul (Thailand), pada babak pertama Thailand Masters yang berlangsung di Nimibutur Stadium, Bangkok, Rabu (8/2/2017). Yantoni/Gischa menang dengan 5-21, 21-19, 21-19.

Pasangan ganda campuran Indonesia, Yantoni Edi Saputra/Marsheilla Gischa Islami, meraih gelar juara pada Malaysia International Series 2017 yang digelar 12-16 Juli.

Yantoni/Gischa memastikan gelar tersebut setelah mengalahkan wakil India, K Nandagopal/Mahima Aggarwal, 21-19, 21-9, pada partai final yang berlangsung di Kompleks Kejiranan Presint, Puterajaya, Minggu (16/7/2017).

Kedua pasangan tercatat belum pernah bertemu sebelumnya. Yantoni/Gischa yang berada di peringkat ke-49 dunia di atas kertas lebih berpeluang menang atas Nandagopal/Aggarwal yang menduduki rangking ke-279 dunia.

Laga ketat langsung tersaji sejak gim pertama. Kedua pasangan saling bergantian mencetak poin hingga kedudukan 16-16. Setelah itu, Yantoni/Gischa mencetak dua poin beruntun untuk unggul 18-16.

Nandagopal/Aggarwal berusaha mengejar ketinggalan, namun Yantoni/Gischa berhasil memastikan gim pertama jadi milik mereka.

Baca juga:

Pada gim kedua, Yantoni/Gischa sepenuhnya memegang kendali permainan. Mereka memimpin 4-2 di awal.

Selanjutnya, mereka terus menambah perolehan poin hingga Nandagopal/Aggarwal tidak mampu mengembangkan permainan dan tertahan pada angka 9.

Yantoni/Gischa memastikan diri sebagai juara setelah bertarung selama 25 menit. Mereka menjadi satu-satunya wakil Merah Putih yang bertahan hingga partai puncak.

Sementara itu, tuan rumah meloloskan enam wakil dengan dua partai di antaranya mempertemukan sesama wakil Malaysia.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : tournamentsoftware.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.