James Rodriguez Tak Mengalami Situasi Sulit di Madrid

By Wisnu Nova Wistowo - Jumat, 17 Februari 2017 | 10:02 WIB
Gelandang Real Madrid, James Rodriguez melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Deportiva Leonesa dalam laga Copa Del Rey di Santiago Bernabeu, 30 November 2016.
JAVIER SORIANO/AFP PHOTO
Gelandang Real Madrid, James Rodriguez melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Deportiva Leonesa dalam laga Copa Del Rey di Santiago Bernabeu, 30 November 2016.

James Rodriguez (25) menegaskan komitmennya untuk tetap berseragam Real Madrid dalam waktu lama.

Musim ini gelandang asal Kolombia itu kesulitan mendapatkan banyak menit bermain.

James baru memainkan 20 pertandingan di semua kompetisi dengan total 1151 menit bermain atau tidak sampai separuh total menit bermain Cristiano Ronaldo (2493 menit).

Ia mendapatkan kesempatan langka untuk bisa membuat Zinedine Zidane terkesan. Ya, James dipercaya bermain sebagai starter saat Madrid menang 3-1 atas Napoli di laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu (15/2/2017) waktu setempat.

Baca Juga:

Meski belum bisa bermain reguler di Madrid, James telah menutup peluang bagi klub lain untuk merekrutnya. Ia menegaskan masih ingin nyaman di klub yang bermarkas di Stadion Santiago Bernabeu.

"Saya pikir semuanya berjalan dengan baik, Madrid adalah klub besar dan saya selalu ingin berada di sini," ucap James.

"Segala sesuatu yang baik dan tidak selalu terjadi namun saya ingin tetap di sini dalam waktu lama. Saya selalu berlatih agar bisa bermain dan ingin tetap di sini," kata dia.

James juga yakin secara perlahan akan mendapatkan kesempatan lebih sering bermain di Madrid.

"Anda selalu ingin bermain. Sekarang saya mendapatkan menit bermain lebih banyak, semuanya berubah secara perlahan," ujar James.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : FourFourTwo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X