Wolfsburg Kukuh Tak Mau Kehilangan De Bruyne

By Firzie A. Idris - Minggu, 2 Agustus 2015 | 18:25 WIB
Beri Bagja/JUARA.net

Nicklas Bendtner dipuja sebagai pahlawan kemenangan Wolfsburg atas Bayern Muenchen di Piala Super Jerman 2015, Minggu (2/8/2015) subuh WIB.

Laporan Beri Bagja dari Wolfsburg, Jerman

Sodokan Bendtner menjelang menit-menit akhir memaksa laga di Volkswagen Arena berakhir sama kuat 1-1 hingga Wolfsburg menuntaskan laga sebagai juara via babak adu penalti.

Dalam fase kritis itu, eksekusi Bendtner pula yang memastikan Wolfsburg juara. Meski begitu, saat penerimaan trofi, bukan nama Bendtner yang paling ramai diserukan pendukung di tribun VW Arena.

Ketika dipanggil satu-persatu buat naik podium selebrasi, nama Kevin De Bruyne paling keras digemakan fan Sang Serigala.

Ya, De Bruyne ialah sang pemasok assist bagi gol kemenangan Bendtner. Menerima operan di sisi kiri pertahanan lawan, De Bruyne langsung mengirim umpan tarik yang dimaksimalkan Bendtner.

Sebelum laga, De Bruyne secara resmi mendapat anugerah Pemain Terbaik Bundesliga 2014/15. Seremonial itu pula menahbiskan Dieter Hecking, bos Wolfsburg, sebagai Pelatih Terbaik.

Melihat betapa pentingnya peran De Bruyne, manajemen Wolfsburg bersikeras mempertahankan sayap ofensif Belgia itu.

"Anda pasti akan menanyakan tentang De Bruyne kan?", ujar Direktur Olah Raga Wolfsburg, Klaus Allofs, saat ditemui JUARA.net dan perwakilan media internasional lain menjelang duel Piala Super di VW Arena.

"Saya tak ingin kehilangan para pemain terbaik kami karena klub berambisi meraih trofi musim mendatang dan lolos kembali ke Liga Champion," katanya menepis isu klub bakal menjual De Bruyne.

Eks pemain Chelsea itu disebut sedang ditawar Manchester City seharga 40 juta pound.


Editor : Beri Bagja
Sumber :


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.