Jadwal Pra-Musim AC Milan

By Jaka Sutisna - Kamis, 11 Juli 2013 | 00:09 WIB
Stephan El Shaarawy dan Mario Balotelli
Getty Images
Stephan El Shaarawy dan Mario Balotelli

AC Milan telah menyusun jadwal pramusim mereka. Seperti dilansir Milanello, I Rossoneri akan berpartisipasi dalam beberapa turnamen pramusim sebelum Serie A bergulir.

Trofeo TIM, Audi Cup serta Guinness International Champions Cup adalah ajang yang akan mereka ikuti. Sebagai persiapan, para penggawa sudah menjalani tes fisik dan dua sesi latihan.

Pertengahan pekan ini mereka akan memulai kamp latihan selama 10 hari di pusat latihan klub, Milanello. Sementara itu, beberapa pemain seperti Ignazio Abate, Mattia De Sciglio, Riccardo Montolivo, Stephan El Shaarawy dan Mario Balotelli akan baru mengikuti latihan pada Rabu (24/7). Periode liburan mereka memang diperpanjang lantaran mengikuti Piala Konfederasi di Brasil bulan lalu.

Inilah Jadwal Pramusim Milan:

23/07/2013
Menghadapi Juventus dan Sassuolo pada ajang Trofeo TIM

27/07/2013
Menghadapi Valencia dalam turnamen Guinness International Champions Cup 2013

31/07/2013 dan 01/08/2013
Berpartisipasi dalam Audi Cup di Allianz Arena (Jerman) bersama Bayern Munchen, Manchester City dan Sao Paolo.

04/08/2013
Menjalani laga kedua Guinness International Champions Cup di New York. Mereka akan melawan salah satu tim antara Inter Milan atau Chelsea

06/08/2013  atau 07/08/2013
Melakoni laga terakhir Guinness International Champions Cup di Miami (waktu dan tanggal ditentukan apakah Milan memenangi pertandingan sebelumnya)

09/08/2013
Pengumuman hasil undian babak kualifikasi Liga Champions. Milan akan mengetahui lawan mereka pada tanggal tersebut.

Laporan Duniasoccer


Editor : Jaka Sutisna


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.