Singkirkan Tim Serie B, Milan Bertemu Sampdoria

By Rabu, 2 Desember 2015 | 05:50 WIB
Penyerang AC Milan asal Prancis, Mbaye Niang (kiri), melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Sampdoria pada laga Serie A di San Siro, 18 November 2015.
OLIVIER MORIN/AFP
Penyerang AC Milan asal Prancis, Mbaye Niang (kiri), melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Sampdoria pada laga Serie A di San Siro, 18 November 2015.

AC Milan harus berjuang hingga babak perpanjangan waktu untuk menaklukkan klub Serie B, Crotone, pada putaran keempat Coppa Italia. Bermain di San Siro, Selasa (1/12/2015), Rossoneri menang 3-1, sehingga lolos ke babak 16 besar untuk bertemu Sampdoria pada 16 Desember.

Kedua tim harus melakoni laga selama 120 menit, setelah mereka berbagi angka 1-1 pada waktu normal 90 menit. Milan sempat unggul melalui Luiz Adriano pada awal babak kedua, sebelum Ante Budimir mencetak gol penyama, yang memaksa pertandingan dilanjutkan selama 30 menit.

Bermain di hadapan publiknya, Milan mencoba bermain agresif sejak peluit kick-off berbunyi. Tetapi, Rossoneri jarang membuat peluang berbahaya sehingga tim tamu, yang juga minim peluang, tak terlalu kerepotan membendung serangan tuan rumah. Skor 0-0 tak berubah hingga turun minum.

Pada awal babak kedua, Milan langsung membuat gebrakan. Alhasil, hanya dua menit setelah turun minum, Rossoneri bisa mencetak gol melalui aksi striker Luiz Adriano, memanfaatkan umpan Andrea Poli.

Poli mengawali pergerakan nan brilian menuju kotak penalti, sebelum melepaskan umpan terukur kepada Adriano. Striker berusia 28 tahun asal Brasil ini lebih dulu mengecoh kiper Alex Cordaz, sebelum menceploskan si kulit bundar, untuk membuat Milan unggul 1-0.

Gol tersebut memacu semangat pasukan Sinisa Mihajlovic untuk terus melakukan gempuran. Tetapi hal tersebut justru membuat mereka agak lengah.

Alih-alih mencetak gol tambahan, gawang Milan yang dikawal kiper gaek berusia 38 tahun, Christian Abbiati, malah kebobolan pada menit ke-68. Crotone, yang bermain di Serie B, mencetak gol penyama melalui aksi Ante Budimir, setelah lebih dulu melewati hadangan bek asal Kolombia, Cristian Zapata.

Milan, yang tengah merajut asa di pentas Serie A untuk masuk zona Liga Champions, berusaha bangkit dan meraih kemenangan. Tetapi mereka tetap kesulitan menambah gol hingga waktu normal selama 90 menit usai. Ini membuat Si Merah harus melanjutkan perjuangannya selama 30 menit waktu tambahan, karena harus ada pemenang pada babak ini.

Usaha Milan membuahkan hasil pada injury time paruh pertama babak tambahan. Giacomo Bonaventura membobol gawang Crotone pada menit ke-105+1, melalui eksekusi tendangan bebas dari luar kotak penalti, setelah Adriano dilanggar oleh Michele Cremonesi.

Sepuluh menit setelah paruh kedua babak tambahan ini dimulai, Milan kembali menambah gol. Kali ini M'Baye Babacar Niang yang mencatatkan namanya di papan skor, yang membuat Rossoneri unggul 3-1, yang bertahan hingga laga usai. Ini membuat Milan melangkah ke babak 16 besar.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.