Mihajlovic Enggan Anggap Remeh Crotone

By Wisnu Nova Wistowo - Senin, 30 November 2015 | 21:05 WIB
Sinisa Mihajlovic saat memimpin AC Milan menghadapi Sassuolo dalam lanjutan pertandingan Serie A di San Siro, Milan, Italia, paa 25 oktober 2015.
CLAUDIO VILLA/GETTY IMAGES
Sinisa Mihajlovic saat memimpin AC Milan menghadapi Sassuolo dalam lanjutan pertandingan Serie A di San Siro, Milan, Italia, paa 25 oktober 2015.

Sinisa Mihajlovic menolak meremehkan calon lawan AC Milan di babak keempat Coppa Italia, Crotone. Kendati demikian, ia tetap optimistis timnya sanggup memetik kemenangan.

AC Milan akan melawan Crotone di San Siro, Selasa (1/12/2015). Pemenang di partai tersebut sudah dinantikan Sampdoria di tahap berikutnya.

"Saya ingin pemain menunjukkan sikap sama seperti melawan Sampdoria. Kami menghormati Crotone. Permainan mereka mirip dengan skuat besutan Vincenzo Montella," kata Mihajlovic seperti dilansir Tuttomercatoweb.

[video]http://video.kompas.com/e/4635918503001_ackom_pballball[/video]

"Mereka punya kepercayaan diri tinggi karena tengah bersaing di puncak klasemen Serie B. Mereka memiliki pemain-pemain dan organisasi permain bagus," ujar dia.

Mihajlovic secara terang-terangan mengungkapkan Milan menargetkan memenangi Coppa Italia musim ini.

Meski menghargai calon lawan yang tengah bersaing di papan atas klasemen Serie B, ia sangat berharap I Rossoneri memetik kemenangan.

"Mereka adalah tim yang harus dihormati. Crotone memiliki pemain-pemain bagus dan cerdas, namun jika kami bermain seperti biasa, kami seharusnya menang," ucapnya.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Tuttomercatoweb


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X