Kalahkan Empoli, Mihajlovic Serang Pemain Milan

By Verdi Hendrawan - Minggu, 30 Agustus 2015 | 05:50 WIB
Sinisa Mihajlovic
Marco Luzzani/Getty Images
Sinisa Mihajlovic

AC Milan berhasil meraih kemenangan pertama di Serie A pada pekan kedua atas Empoli, Minggu (30/8/2015), dengan skor 2-1. Meski demikian, pelatih Sinisa Mihajlovic menyerang para pemain Milan karena merasa tidak puas.

AC Milan berhasil meraih kemenangan berkat gol dua striker barunya, Carlos Bacca pada menit ke-16 dan Luiz Adriano (69'). Empoli sempat membalas pada menit ke-20 melalui mantan pemain Rossoneri, Riccardo Saponara.

Melihat permainan yang ditunjukkan Milan, Sinisa Mihajlovic merasa timnya tidak layak meraih kemenangan. Pelatih asal Serbia itu juga merasa bahwa penampilan Milan tidak jauh berubah dengan musim 2014-15 bersama Filippo Inzaghi.

"Kami tidak layak untuk menang. Tidak ada yang berubah dari musim lalu. Ada terlalu banyak ketakutan. Setelah Empoli mencetak gol, permainan tim menjadi kacau," kata Mihajlovic usai laga dikutip dari Football Italia.

"Satu-satunya alasan kami menang adalah berkat dua striker yang entah dari mana bisa mencetak gol. Satu-satunya yang berhasil menyelamatkan malam ini adalah hasilnya. Kami relatif bermain baik sampai kami kebobolan gol. Setelah itu mental kami runtuh," lanjutnya.

"Tim bermain terlalu takut dan satu-satunya perbedaan dengan musim lalu adalah dua striker yang menciptakan sesuatu entah dari mana. Kami harus melakukan sesuatu pada sisi psikologis karena kami tidak bisa terus seperti ini," renung Miha.

"Kami kuat dalam serangan, tapi para striker membutuhkan pelayanan. Jika tidak, mereka tak akan bisa mencetak gol. Satu-satunya alasan mereka bisa mencetak dua gol itu karena mereka mampu menciptakan peluang sendiri," jelasnya.


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : Football Italia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X