Michu Terancam Jadi Pengangguran

By Wieta Rachmatia - Sabtu, 29 Agustus 2015 | 08:45 WIB
Michu, kontraknya bersama Swansea City bakal diputus secara sepihak.
Julian Finney/Getty Images
Michu, kontraknya bersama Swansea City bakal diputus secara sepihak.

Banyak klub yang disebut-sebut berniat merekrut striker Swansea City, Michu. Namun menjelang akhir bursa transfer musim panas 2015, kepindahan pemain asal Spanyol ini tak kunjung terealisasi.

Celtic adalah salah satu klub yang dikabarkan menaruh minat terhadap Michu. Akan tetapi, hingga saat ini negosiasi transfer tak mencapai kata sepakat.

Menurut manajer Swansea, Garry Monk, kontrak Michu yang sesungguhnya masih berlaku hingga 2016 berpotensi diputuskan lebih awal jika tak ada klub yang membeli pemain tersebut.

"Namun kami berharap bisa menemukan solusi terbaik sebelum bursa transfer berakhir. Saya tahu, Michu ingin merealisasikan kepindahannya, begitu pula dengan klub," ucap Monk seperti dikutip situs BBC.

Michu hanya melakoni lima pertandingan selama musim 2014/15. Pemilik nama lengkap Miguel Perez Cuesta ini dibekap cedera berkepanjangan sehingga lebih sering absen saat menjalani masa pinjaman di Napoli.

"Memang selalu ada kemungkinan Michu akan tetap menjadi pemain Swansea setelah bursa trasnsfer berakhir. Namun dia tak menjadi bagian dari rencana saya. Di sisi lain, musim lalu Michu telah mengambil keputusan untuk meneruskan karier di tempat lain," kata Monk.

Michu bergabung dengan Swansea City dari Rayo Vallecano pada Juli 2012. Ia dibeli seharga dua juta pound atau berkisar 43,1 miliar rupiah.

Bersama Swansea, Michu mencetak 20 gol dalam 52 penampilan di Premier League. Total, torehan golnya di semua laga berada di angka 28.


Editor : Wieta Rachmatia
Sumber : BBC Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X