Membelot ke Arsenal, Cech Diancam Dibunuh

By Ade Jayadireja - Selasa, 30 Juni 2015 | 17:51 WIB
Petr Cech
Gettty Images
Petr Cech

Perpindahan Petr Cech dari Chelsea ke Arsenal menimbulkan efek besar. Gara-gara membelot ke sesama tim asal London, kini sang kiper mendapat ancaman pembunuhan.

Gunners resmi mengumumkan transfer Petr Cech, Senin (30/6/2015) WIB. Transfer penjaga gawang asal Republik Ceska itu memakan biaya 10 juta pound (Rp 210 miliar).

Hanya beberapa jam setelah munculnya pengumuman tersebut, Cech langsung mendapat beragam ancaman pembunuhan via Twitter. Mereka juga menyebut si pemain sebagai pengkhianat.

Salah satu ancaman datang dari pengguna Twitter dengan akun @Febreezion.

"Ucapkan selamat tinggal kepada keluarga kamu sebelum mereka tidur. Kamu tidak akan bias melihat mereka besok, ular idiot," demikian yang tertulis di akun tersebut.

Sementara akun @Enegali10 memposting: "Saya akan membawa senapan SR-25 ketika Arsenal bermain. Akan sangat menyenangkan untuk melihat Cech berdarah di tengah lapangan."

Sebelumnya, sekelompok fan Chelsea menunjukkan reaksi keras terhadap kepindahan Cech. Mereka meluapkan kekesalan dengan membakar kostum pemain berusia 33 tahun itu.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Daily Mail


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.