Hasil di Piala AFF Katrol Posisi Indonesia

By Frengky Aruan - Rabu, 19 Desember 2012 | 17:22 WIB
Suporter Indonesia
AFP
Suporter Indonesia

Peringkat Indonesia di klasemen FIFA, mengalami peningkatan. Berdasarkan rilis terbaru FIFA tertanggal 19 Desember 2012, Indonesia kini menduduki peringkat 156 atau naik sembilan tangga dari posisi sebelumnya.

Naiknya posisi Indonesia ini sendiri, dalam situs FIFA setelah melakoni babak penyisihan Grup B Piala AFF. Dari tiga pertandingan yang dijalani, Indonesia sendiri meraih satu kemenangan saat jumpa Singapura, seri ketika melawan Laos, dan menelan kekalahan saat bersua dengan Malaysia.

Namun begitu, secara keseluruhan Indonesia tetap masih berada di bawah beberapa tim kuat lain di Asia Tenggara seperti Vietnam yang menduduki peringkat 131, Thailand (136), Filipina (147), dan Singapura (154). Indonesia sendiri hanya lebih baik dari Malaysia, yang kini duduk di peringkat ke-158.

Berikut posisi negara Asia Tenggara di peringkat FIFA tertanggal 19 Desember 2012:

131. Vietnam (251 poin/Naik 7 Peringkat)

136. Thailand (233 poin/Naik 16 Peringkat)

147. Filipina (174 poin/Turun 4 Peringkat)

154. Singapura (146 poin/Naik 9 Peringkat)

156. Indonesia (143 poin/Naik 9 Peringkat)

158. Malaysia (133 poin/Naik 5 Peringkat)


Editor : Frengky Aruan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.