Sergio Kecewa Tak Bisa Tampil Lawan Persegres

By Fifi Nofita - Selasa, 18 Oktober 2016 | 05:45 WIB
Striker Persib, Sergio van Dijk merayakan golnya ke gawang PSM Makassar di Stadion GBLA, Kota Bandung, Sabtu (2/7/2016) malam.
FIFI NOFITA/JUARA.net
Striker Persib, Sergio van Dijk merayakan golnya ke gawang PSM Makassar di Stadion GBLA, Kota Bandung, Sabtu (2/7/2016) malam.

Striker Persib Bandung, Sergio van Dijk, mengaku kaget mendapatkan sanksi dari komdis buntut dari kartu merah yang didapatnya saat Maung Bandung menghadapi Madura United di Stadion Bangkalan, Madura, Sabtu (8/10/2016).

Sanksi tersebut membuat Sergio harus absen saat laga kandang Persib menghadapi Persegres Gresik, Sabtu (22/10/2016). Sebelumnya setelah mendapatkan kartu merah, ia sudah absen saat menghadapi Bhayangkara FC di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Rabu (12/10/2016).

"Saya tidak main kemarin (lawan Bhayangkara), sudah main lagi ( lawan Mitra Kukar) tetapi katanya akumulasi lagi jadi saya gak main lagi (lawan Persegres). Itu sedikit aneh dan hanya terjadi di Indonesia," ungkap Sergio di Bandara Husein Sastranegara, Kota Bandung, Senin (17/10/2016).

"Saya kaget karena saya sudah lebih dari satu kali enggak main. Sekarang ada kesempatan main tapi tidak jadi," ucapnya.

Pemain yang mencetak gol ke gawang Mitra Kukar ini menuturkan, meski absen pada pertandingan menghadapi Persegres, dia merasa optimistis tim Maung Bandung bisa meraih hasil maksimal.

Apalagi menurutnya, pada pertandingan yang rencannya akan digelar di Stadion Wibawa Mukti tersebut, ribuan bobotoh akan hadir langsung untuk memberikan dukungan.

"Harapan saya tim bisa menang dan semua lancar, prestasi lebih bagus dari kemarin. Saya percaya kepada teman-teman dan dukungan bobotoh kami bisa menang," ucapnya.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.