Hasil Liga Prancis, AS Monaco 99,9 Persen Juara

By Beri Bagja - Senin, 15 Mei 2017 | 04:46 WIB
Penyerang AS Monaco, Radamel Falcao (kiri), merayakan golnya ke gawang Lille dalam lanjutan Liga Prancis di Stadion Louis II, Monako, 14 Mei 2017.
YANN COATSALIOU / AFP
Penyerang AS Monaco, Radamel Falcao (kiri), merayakan golnya ke gawang Lille dalam lanjutan Liga Prancis di Stadion Louis II, Monako, 14 Mei 2017.

Sepertinya cuma keajaiban yang bisa menghentikan AS Monaco menjuarai Ligue 1 musim ini. Tim Merah-Putih unggul tiga poin dan selisih gol lebih baik atas tim runner-up, Paris Saint-Germain.

AS Monaco menjaga posisi puncak klasemen liga teratas Prancis setelah memukul tamunya, LOSC Lille, dengan skor 4-0, Minggu (14/5/2017).

Kuartet gol pasukan Leonardo Jardim diciptakan oleh Radamel Falcao (menit ke-6, 69'), Bernardo Silva (45'), dan dari bunuh diri pemain musuh, Junior Alonso (89').

Hasil tersebut mendongkrak raihan poin Monaco menjadi 89 angka dalam 36 pertandingan.

Tak mau kalah, Paris Saint-Germain memetik kemenangan lebih telak, yakni 5-0 di kandang Saint-Etienne. Bomber Edinson Cavani mencetak gol ke-32 dan ke-33 miliknya musim ini.

Adapun torehan lain berasal dari sepasang gol gelandang serang Lucas Moura dan sebiji dari Julian Draxler.

Hanya, pesta gol PSG di laga pekan ke-37 itu sekadar menunda pesta juara Monaco. Sang juara bertahan kini memiliki 86 angka alias tiga poin di bawah Monaco dengan hanya satu partai tersisa.

Baca Juga:

Selain unggul jumlah poin, Monaco (+73) juga memiliki catatan selisih gol lebih baik atas PSG (+56). Hal tersebut merupakan dua faktor terpenting sebuah tim agar juara di Ligue 1.

Karena itu, media lokal seperti Foot 01 menyebut bahwa awak AS Monaco sudah 99,9 persen meletakkan tangannya di trofi kampiun liga teratas Prancis 2016-2017.


Editor : Beri Bagja
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.