Rapor Merah Tiga Jagoan FC Bayern

By Wieta Rachmatia - Selasa, 18 Oktober 2016 | 20:31 WIB
Penyerang FC Bayern Munchen, Thomas Mueller, melakukan selebrasi usai membobol gawang Juventus dalam partai Liga Champions  di Juventus Arena pada 23 Februari 2016.
MARCO LUZZANI/GETTYIMAGES
Penyerang FC Bayern Munchen, Thomas Mueller, melakukan selebrasi usai membobol gawang Juventus dalam partai Liga Champions di Juventus Arena pada 23 Februari 2016.

Bayern Muenchen lagi-lagi gagal meraup poin sempurna. Bermain di kandang Eintracht Frankfurt (15/10/2016), FC Bayern hanya mampu mencatat skor 2-2. Rentetan hasil kurang maksimal ini tak lepas dari menurunnya performa tiga bintang FC Hollywood.

David Alaba (24) yang seharusnya menjadi bagian dari tembok tangguh pertahanan FC Bayern, justru sering melakukan kesalahan dalam selama Bundesliga 2016-2017.

Hingga pekan ketujuh, persentase kesalahan operan bek asal Austria ini mencapai 30 persen. Musim lalu, persentase kesalahan operan Alaba hanya delapan persen.

Menurut situs Bild, persentase keberhasilan duel Alaba juga menurun dari musim lalu 59 persen menjadi hanya 48 persen sepanjang kompetisi 2016-2017.

Baca juga:

Kontribusi Thomas Mueller (27) sebagai otak sekaligus sumber gol FC Bayern juga tak terlalu mengesankan. Dalam laga melawan Frankfurt, Mueller hanya melakukan 35 sentuhan bola.

Gelandang tim nasional Jerman tersebut belum mencetak satu pun gol hingga pekan ke-7 Bundesliga musim ini. Sedangkan pada kompetisi 2015-2016, Mueller mampu menorehkan enam gol dalam tujuh partai pertama liga domestik.

Inilah kali pertama sepanjang karier Mueller, dirinya tak mampu sekali pun membobol gawang lawan hingga pekan ke-7 Bundesliga.

Xabi Alonso (34) juga bermain tak maksimal jika dibandingkan permainannya musim lalu. Gelandang berkewarganegaraan Spanyol ini dinilai bergerak terlalu lambat.

Dalam pertandingan kontra Frankfurt pekan lalu, kecepatan lari Alonso hanya 28,3 kilometer per jam.


Editor : Estu Santoso
Sumber : Bild


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.