Pellegrini Bantah Dekati Kevin De Bruyne

By Jalu Wisnu Wirajati - Sabtu, 29 Agustus 2015 | 09:57 WIB
Manuel Pellegrini
Matt Roberts/Getty Images
Manuel Pellegrini

Manajer Manchester City, Manuel Pellegrini, membantah kabar soal keinginannya merekrut gelandang kreatif Wolfsburg, Kevin De Bruyne. 

Kabar mengenai akan segera bergabungnya De Bruyne ke Manchester City semakin kencang terdengar dalam beberapa hari terakhir. The Citizens bahkan dikabarkan telah setuju untuk menebus mantan pemain Chelsea itu dengan harga lebih dari 50 juta poundsterling!

Manchester City memang sudah lama dikabarkan menjadi klub paling serius untuk memboyong De Bruyne. Klub milik Khaldoon Al Mubarak itu bahkan dikabarkan siap memecahkan rekor transfer mereka selama ini untuk memiliki gelandang muda Belgia itu.

Ketertarikan City ini dikarenakan penampilan luar biasa De Bruyne di Bundesliga bersama Wolfsburg dalam satu setengah musim terakhir. Pemain berusia 24 tahun itu sukses menjadi raja assist di Jerman dan gelandang tersubur di skuat Die Woelfe.

Akan tetapi hal ini ternyata dibantah langsung oleh Manajer Manchester City, Manuel Pellegrini. Dalam konferensi pers jelang laga kontra Watford, ia mengatakan bahwa kabar transfer tersebut hanya rumor belaka.

"Anda hanya terus bertanya untuk sebuah jawaban dari sebuah pertanyaan yang sama. Saya tidak berbicara tentang rumor," ucap Pellegrini kepada Sky Sports.

Selain tidak ingin berbicara terlalu banyak mengenai De Bruyne, Pellegrini juga menolak memberikan tanggapannya tentang hasil undian fase grup Liga Champions. The Citizen tergabung di Grup D yang relatif lebih berat ketimbang lainnya bersama Juventus, Sevilla, dan Borussia Moenchengladbach.

Pellegrini hanya tertarik untuk membicarakan tentang pertandingan menghadapi Watford yang akan digelar pada Sabtu (29/8) di Etihad Stadium. Saat menjawab pertanyaan tentang Grup D Liga Champion, ia langsung mengalihkannya kepada The Hornets.

"Saya pikir semua grup sangat berat dan tim yang paling sulit adalah Watford. Ini adalah pertandingan yang sulit karena mereka telah memainkan tiga pertandingan di Premier League dan selalu berhasil mendapatkan hasil imbang," ucap Pellegrini.

"Kami harus bermain dengan cara, konsentrasi, dan intensitas yang sama. Satu-satunya cara untuk melakukannya adalah dengan hanya berpikir tentang Watford. Itu sebabnya saya tidak ingin menjawab pertanyaan tentang kompetisi lain," lanjutnya.


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : Harian BOLA, Sabtu (29/8)


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.