Klub Belanda Ini Mulai Kembali ke Jalur Juara

By Suryo Wahono - Rabu, 25 Maret 2015 | 00:10 WIB
Frank De Boer, mulai berani melontarkan perang kata-kata kepada PSV.
Getty Images
Frank De Boer, mulai berani melontarkan perang kata-kata kepada PSV.

kali menyatakan bahwa timnya tak lagi mengincar gelar juara Eredivisie 2014/15.

Dia beralasan selisih poin dengan PSV Eindhoven selaku pemuncak klasemen sementara terlalu sulit untuk dikejar apalagi dilampaui.

Belakangan, pesimisme De Boer sedikit memudar setelah Ajax merampungkan laga pekan ke-28, Minggu (22/3). De Godenzonen alias Anak-anak Dewa sanggup menang tipis 1-0 atas ADO Den Haag, sementara PSV bertekuk lutut 1-2 di markas Feyenoord Rotterdam.

Hasil tersebut membuat kesenjangan antara kedua tim yang tadinya berjarak 11 poin terpangkas menjadi delapan.

Sang pelatih memang tak langsung menyebut kans Ajax juara kembali terbuka. Tapi, De Boer kini mulai berani melontarkan pernyataan tajam yang bertujuan membuyarkan konsentrasi kubu rival.

“Bila PSV kalah lagi di pertandingan berikut kontra Twente, 4 April nanti, mereka tentu akan gugup. Kendati begitu, kami juga tak boleh kehilangan fokus dalam upaya memenangi laga demi laga,” kata De Boer seperti dikutip dari De Telegraaf.

“Kami berencana finis di peringkat kedua. Akan menjadi sebuah pencapaian yang luar biasa bila kami mampu meraih posisi lebih tinggi,” ujar pelatih berusia 44 tahun itu.


Editor : Indra Citra Sena
Sumber : Harian BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.