Giroud Bongkar Transfer Vardy ke Arsenal

By Ade Jayadireja - Minggu, 5 Juni 2016 | 18:24 WIB
Jamie Vardy berlatih bersama tim nasional Inggris jelang laga persahabatan melawan Belanda di Enfield, London Utara, Inggris, 28 Maret 2016.
BEN STANSALL/AFP
Jamie Vardy berlatih bersama tim nasional Inggris jelang laga persahabatan melawan Belanda di Enfield, London Utara, Inggris, 28 Maret 2016.

Striker Arsenal, Olivier Giroud, ikut angkat bicara tentang rumor transfer yang mengaitkan timnya dengan mesin gol milik Leicester City, Jamie Vardy.  

Berita yang menyebar di Inggris menyebutkan bahwa Arsenal menggelontorkan 20 juta pounds atau Rp 390 miliar untuk mengaktifkan klausul pelepasan Vardy. Transfer sang pemain diyakini akan rampung pada Senin (6/6/2016).

Sebelum isu tersebut merebak, Giroud mengaku sudah lebih dulu mendapat 'bocoran' terkait kepindahan Vardy.

"Saya sudah diberitahu bahwa Jamie ingin bergabung dengan kami," ucap Giroud kepada Sky Sports.

Baca juga:

Para Calon Pemain Cadangan Mati di Piala Eropa 2016
Titisan Messi dari Kroasia Sedih Tersisih dari Piala Eropa
Si Pria Ayam Dilarang Beraksi pada Piala Eropa 2016

Kedatangan Vardy tak lantas membuat Giroud khawatir bakal kehilangan tempat. Ia justru merasa Vardy bakal membawa keuntungan.

"Kedatangan dia adalah hal bagus buat kami. Saya pikir kami bisa saling melengkapi," kata bomber andalan Prancis itu.

Vardy adalah sumber gol Leicester. Sebanyak 24 dari 68 gol yang dicetak Leicester di liga musim 2015-2016 berasal dari penyerang berusia 29 tahun itu.

Bagaimana dengan Giroud? Ia menyarangkan 16 gol dari 38 pertandingan liga.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Sky Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X