Barcelona Akhirnya Perpanjang Kontrak Mascherano Tiga Tahun

By Wisnu Nova Wistowo - Kamis, 28 Juli 2016 | 00:25 WIB
Gelandang Barcelona, Javier Mascherano, berpose di samping piala dalam momen perayaan gelar La Liga, 15 Mei 2016.
PAU BARRENA / AFP
Gelandang Barcelona, Javier Mascherano, berpose di samping piala dalam momen perayaan gelar La Liga, 15 Mei 2016.

Masa depan Javier Mascherano di Barcelona akhirnya menemui kepastian. Bek berusia 32 tahun ini telah memperpanjang kontrak kerjanya di Camp Nou, Rabu (27/7/2016) waktu setempat.

Tidak tanggung-tanggung, Barcelona tak ragu menyodorkan kontrak berdurasi tiga tahun meski usia Javier Mascherano melebihi 30 tahun.

Sepanjang musim 2015-2016, masa depan Mascherano cukup sering dipertanyakan. Betapa tidak, Barcelona tidak juga memberikan kepastian untuk memperpanjang atau melepasnya hingga La Liga musim lalu berakhir.

Sementara itu, ikatan kontrak Mascherano sebelumnya di Barcelona hanya sampai musim panas 2016.

Baca Juga:

Ketidakpastian Barcelona soal masa depan Mascherano sebelumnya telah memunculkan spekulasi. Bek tim nasional Argentina ini sempat disebut-sebut akan mengikuti jejak Dani Alves pindah ke Juventus.

Akan tetapi, kini Barcelona telah memastikan masa depan Mascherano tetap di Camp Nou dan menghentikan spekulasi yang selama ini beredar.

"Klub mengumumkan bahwa kami telah mencapai kesepakatan untuk memperpanjang kontraknya dalam tiga musim ke depan dengan lebih baik," ucap Direktur Hubungan Institusi, Albert Soler.


Editor : Estu Santoso
Sumber : Barcelona


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.