Fiorentina Piawai Cetak Gol Jarak Jauh

By Senin, 27 Maret 2017 | 16:10 WIB
Penyerang Fiorenrtina, Federico Bernardeschi, dalam pertandingan Serie A 2016-2017 menghadapi Udinese di Stadio Artemio Franchi, Florence, Italia, pada 11 Februari 2017.
GABRIEL MALTINTI/GETTY IMAGES
Penyerang Fiorenrtina, Federico Bernardeschi, dalam pertandingan Serie A 2016-2017 menghadapi Udinese di Stadio Artemio Franchi, Florence, Italia, pada 11 Februari 2017.

Fiorentina masih optimistis mengejar posisi empat atau lima klasemen akhir Serie A 2016-2017, tempat yang dapat membawa mereka ke Liga Europa musim depan.

Penulis: Theresia Simanjuntak

Target itu bisa saja tercapai selama Si Ungu mengerahkan segala kemampuan mereka di setiap pertandingan tersisa. Ada satu senjata Fiorentina yang seharusnya mereka kerahkan.

Pasukan Paulo Sousa sangat piawai dalam mencetak gol jarak jauh. Sampai pekan ke-29 Serie A musim ini, Fiorentina telah membukukan 46 gol.

Sebanyak 13 gol tercipta dari luar kotak penalti. Menurut Opta, gol jarak jauh Fiorentina itu merupakan terbanyak di antara semua klub yang mentas di lima liga top Eropa.

Salah satu pesaing yang mendekati catatan Fiorentina itu adalah Paris Saint-Germain yang mengukir 11 gol jarak jauh hingga pekan ke-30 Ligue 1 2016-2017.

Baca Juga:

Para rival Serie A patut berhati-hati dengan kekuatan Fiorentina tersebut. Pasalnya, La Viola tak terkalahkan ketika bisa mencetak gol dari luar kotak penalti dalam satu partai.

Di antara kontestan liga musim ini, Napoli yang paling banyak menderita gol jarak jauh Fiorentina, yaitu tiga kali dalam partai imbang 3-3 pada Desember lalu.

Pemain Fiorentina yang paling jago membuat gol jarak jauh itu adalah Federico Bernardeschi. Dari 10 gol yang telah pemain berumur 23 tahun itu ukir di Serie A 2016-2017, sebanyak empat gol tercetak dari luar area penalti.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Tabloid BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.