Hamsik Cetak Gol Ke-100, Napoli Kuntit Juventus

By Nugyasa Laksamana - Minggu, 25 September 2016 | 06:00 WIB
Gelandang Napoli, Marek Hamsik, melakukan selebrasi seusai membobol gawang Chievo Verona di Stadion San Paolo, Sabtu (24/9/2016) waktu setempat.
CARLO HERMANN/AFP
Gelandang Napoli, Marek Hamsik, melakukan selebrasi seusai membobol gawang Chievo Verona di Stadion San Paolo, Sabtu (24/9/2016) waktu setempat.

Napoli petik kemenangan 2-0 atas Chievo Verona pada laga Serie A di Stadion San Paolo, Sabtu (24/9/2016) waktu setempat. Dengan demikian, Napoli terus menguntit sang pemuncak klasemen sementara, Juventus.

Seluruh gol Napoli ke gawang Chievo tercipta pada 45 menit pertama. Gol ditorehkan oleh Manolo Gabbiadini (menit ke-24) dan Marek Hamsik (39').

Khusus bagi Hamsik, golnya pada laga ini terasa istimewa. Pasalnya, lesakan tersebut merupakan gol ke-100 sang kapten selama berseragam Napoli.

"Apa yang kami inginkan adalah memenangi laga, dan kami telah mencapainya. Mungkin seharusnya kami bisa mencetak lebih banyak gol, tetapi setelah menjalani sejumlah laga, saya kira ini adalah hasil yang bagus," ujar Hamsik kepada Sky Sport Italia.

"Saya bahagia dengan catatan gol saya, terutama bagi seorang gelandang. Namun, hal terpenting adalah hasil yang didapat tim. Sekarang, kami akan fokus ke Liga Champions," tutur pemain asal Slovakia itu.

Saat ini, Napoli menduduki posisi kedua klasemen sementara Serie A dengan perolehan 14 poin. Mereka hanya terpaut satu poin dengan Juventus yang berada di puncak klasemen.

Sebelumnya, Juventus meraih kemenangan dengan skor tipis 1-0 di markas Palermo, yakni Stadion Renzo Barbera.

Tripoin Juventus ditentukan lewat gol bunuh diri bek Palermo, Edoardo Goldaniga.


Editor :
Sumber : Sky Sport Italia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.