Lawan Napoli, Juventus Pakai Formasi 4-4-2?

By Beri Bagja - Sabtu, 13 Februari 2016 | 19:44 WIB
Paulo Dybala (kanan) merayakan gol Juventus yang dicetak Alvaro Morata dalam laga di markas Chievo, 31 Januari 2016.
GIUSEPPE CACACE/AFP
Paulo Dybala (kanan) merayakan gol Juventus yang dicetak Alvaro Morata dalam laga di markas Chievo, 31 Januari 2016.

Pilihan materi yang terbatas membuat pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, harus putar otak saat melawan Napoli, Sabtu (13/2/2016) atau Minggu dini hari WIB. Juve diprediksi akan memakai formasi 4-4-2 sebagai pedoman sebelas awal guna melawan sang rival.

Akibat problem cedera pemain, Juventus tak bisa menurunkan Giorgio Chiellini, Mario Mandzukic, Kwadwo Asamoah, Martin Caceres, dan Mario Lemina.

Absennya Caceres dan Chiellini paling mengganggu karena memengaruhi transformasi sistem di lini belakang.

La Gazzetta dello Sport menulis Allegri bakal memainkan skema empat bek. Duet Leonardo Bonucci dan Andrea Barzagli di pos bek sentral bakal diapit Stephan Lichtsteiner dan Patrice Evra dari sayap.

Di lini tengah, Sami Khedira baru pulih dari cedera, jadi sepertinya terlalu riskan memainkan sang gelandang sebagai starter.

Karena itu, Stefano Sturaro jadi opsi terdepan guna mendampingi Claudio Marchisio di pusat lapangan. Juan Cuadrado dan Paul Pogba mengapit mereka di kedua sisi.

Stok materi pemain di sektor ofensif tetap mengerikan karena kehadiran duet Paulo Dybala-Alvaro Morata.

Jika digabungkan, pasangan tersebut sudah menyumbangkan 16 gol bagi klub di Serie A musim ini.

[video]http://video.kompas.com/e/4743311558001_ackom_pballball[/video]

Barangkali yang menjadi sumber kekhawatiran tinggal rapor buruk Juve saban memakai sistem tersebut sebagai skema awal laga.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : La Repubblica, La Gazzetta dello Sport


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.