Raih 4 Kemenangan Beruntun, AS Roma Salip Inter Milan dan Fiorentina

By Sabtu, 13 Februari 2016 | 04:49 WIB
Aksi penyerang sayap AS Roma, Mohamed Salah (kiri), saat berduel dengan pemain Carpi, Riccardo Gagliolo, dalam duel Serie A di Modena, 12 Februari 2016.
DINO PANATO/GETTY IMAGES
Aksi penyerang sayap AS Roma, Mohamed Salah (kiri), saat berduel dengan pemain Carpi, Riccardo Gagliolo, dalam duel Serie A di Modena, 12 Februari 2016.

AS Roma melakoni periode positif berkat catatan empat kemenangan beruntun di Serie A. Tripoin terbaru muncul saat melawan Carpi di Stadion Alberto Braglia, Jumat (12/2/2016) atau Sabtu dini hari WIB. Roma menang 3-1 dan untuk sementara menyalip Inter Milan dan Fiorentina ke zona Liga Champions.

Gol Roma dalam pertandingan ini diciptakan oleh Lucas Digne (menit ke-56), Edin Dzeko (84'), dan Mohamed Salah (85'), sedangkan Carpi lewat sepakan Kevin Lasagna (61').

Sebelum menekuk Carpi, Roma meraup tiga kemenangan beruntun, yakni atas Frosinone 3-1, Sassuolo 2-0, dan Sampdoria 2-1.

Dalam tiga laga tersebut, para pemain baru berandil besar. Stephan El Shaarawy menjebol gawang Frosinone dan Sassuolo, sedangkan Diego Perotti mencetak satu gol saat bertemu Sampdoria.

Namun, kali ini tak ada kontribusi lanjutan dari El Shaarawy dan Perotti. Yang paling menonjol ialah figur lama, Mohamed Salah, berkat sumbangan satu gol dan dua assist

Meski lebih diunggulkan, Roma sempat kesulitan menjebol gawang Carpi, tim penghuni zona degradasi. Laga pada babak pertama berakhir tanpa gol meski dihiasi 7 upaya dari Tim Serigala.

Salah satunya dari tembakan kaki kiri Salah yang gagal membuahkan gol lantaran membentur mistar gawang Carpi.

Babak kedua berjalan lebih sengit. Roma langsung melancarkan enam tembakan cuma dalam 10 menit awal.

Usaha itu berbuah gol via tembakan jarak jauh Digne yang memanfaatkan umpan Salah.

Keunggulan tersebut tak bertahan lama. Carpi menyamakan skor via sepakan jarak dekat Kevin Lasagna lima menit berselang.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Berbagai sumber


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.