Craig Shakespeare Tunggu Kejelasan Nasib

By Lariza Oky Adisty - Kamis, 18 Mei 2017 | 14:02 WIB
Manajer Leicester City, Craig Shakespeare, memberikan instruksi kepada Riyad Mahrez dalam laga Premier League kontra Arsenal di Stadion Emirates, London, Inggris, pada 26 April 2017.
SHAUN BOTTERILL/GETTY IMAGES
Manajer Leicester City, Craig Shakespeare, memberikan instruksi kepada Riyad Mahrez dalam laga Premier League kontra Arsenal di Stadion Emirates, London, Inggris, pada 26 April 2017.

Pelatih Leicester City, Craig Shakespeare, tengah menunggu kejelasan soal masa depannya di klub juara Liga Inggris 2015-2016 itu. Menurut Shakespeare, dia bisa saja mendapat kabar bertahan atau tidak dalam waktu dekat.

Shakespeare menangani The Foxes sejak Februari 2017. Dia menggantikan Claudio Ranieri yang dipecat menyusul hasil buruk juara bertahan Liga Inggris itu.

Dia ditunjuk untuk melatih Jamie Vardy dkk sampai akhir musim 2016-2107.

Sejauh ini Shakespeare membawa Leicester menjauh dari jurang degradasi, serta lolos hingga perempat final Liga Champions.

"Saya rasa saya akan tahu kejelasan nasib saya setelah pekan terakhir Premier League. Tentu saja saya punya gagasan sendiri tentang bagaimana saya ingin melanjutkan karier di Leicester," tutur Shakespeare.

Baca Juga:

Seperti dilansir situs BBC, Shakespeare akan kembali ke jabatan lamanya, yaitu asisten pelatih, jika manajemen Leicester memilih menunjuk pelatih baru.

Namun, Shakespeare masih mendapat wewenang ikut dalam pertemuan membahas transfer pemain pada musim panas, meski dia bungkam soal rencana klub di jendela transfer pemain pada jeda musim kompetisi nanti.

"Urusan transfer adalah masalah pencari bakat dan direktur olahraga. Saya hanya bisa mengatakan kalau saya optimistis dengan rencana mereka," tuturnya.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : BBC


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.