Piala FA Lebih Bersahabat bagi United Ketimbang Chelsea

By Wisnu Nova Wistowo - Senin, 20 Februari 2017 | 20:32 WIB
Manajer Manchester United, Jose Mourinho (kiri) dan Manajer Chelsea, Antonio Conte.
MICHAEL STELLE/ALEX LIVESEY/GETTY IMAGES
Manajer Manchester United, Jose Mourinho (kiri) dan Manajer Chelsea, Antonio Conte.

Setelah melewati hadangan Blackburn di babak kelima Piala FA di Ewood Park, Minggu (19/2/2017), Manchester United akan bertemu Chelsea di perempat final.

Man United memastikan tempat di perempat final berkat kemenangan tipis 2-1 atas Blackburn Rovers.

Kedua gol kemenangan skuat asuhan Jose Mourinho dicetak Marcus Rashford dan Zlatan Ibrahimovic.

Sementara itu, Chelsea juga lolos setelah menang 2-0 atas Wolverhamton Wanderers lewat gol torehan Pedro Rodriguez dan Diego Costa, Sabtu (19/2/2017).

Baca Juga:

Bentrok Man United kontra Chelsea cukup sering terjadi. Dalam sembilan pertemuan terakhir The Red Devils - julukan Man United - memiliki catatan lebih menguntungkan.

Dari jumlah tersebut United sudah tujuh kali menang atas Chelsea. Namun, dalam tiga pertemuan di dua fase terakhir tim berjulukan The Blues dua kali menyingkirkan The Red Devils.

Dua kekalahan Man United tersebut terjadi pada partai final 2007 dan partai ulang perempat final 2013.

Pada 2007 Chelsea keluar sebagai juara seusai memetik kemenangan tipis 1-0 atas United lewat perpanjangan waktu.

Pada 2013 pertandingan perempat final di Old Trafford berakhir imbang 2-2. Chelsea pun berhak lolos setelah menang 1-0 atas United di Stamford Bridge.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Opta


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.