Conte Ungkap Alasan Mengapa Matic Tidak Akan Dijual

By Verdi Hendrawan - Rabu, 27 Juli 2016 | 07:36 WIB
Gelandang Chelsea, Nemanja Matic, dalam pertandingan pramusim menghadapi WAC RZ Pellets di Stadion Worthersee, Velden, Austria, pada 20 Juli 2016.
SRDJAN STEVANOVIC/GETTY IMAGES
Gelandang Chelsea, Nemanja Matic, dalam pertandingan pramusim menghadapi WAC RZ Pellets di Stadion Worthersee, Velden, Austria, pada 20 Juli 2016.

Manajer Chelsea, Antonio Conte, membantah bahwa dirinya akan menjual Nemanja Matic ke klub lain. Pasalnya, Conte menjadikan gelandang Serbia berusia 27 tahun itu sebagai salah satu bagian terpenting di dalam rencana permainannya.

Spekulasi soal masa depan Matic semakin berkembang pada bursa transfer musim panas 2016. Matic disebut-sebut akan didepak oleh Conte karena dipandang tidak cocok dengan gaya bermain sang manajer baru.

Hal ini semakin nyata setelah Conte mendatangkan N'Golo Kante dari Leicester City seharga 30 juta pounds (Rp 518 miliar). Pemain asal Prancis itu memiliki posisi yang sama dengan Matic.

Baca Juga:

Selain itu, kepindahan Jose Mourinho ke Manchester United telah membuat Matic berharap dapat mengikuti jejak mantan manajernya itu ke Old Trafford. Namun, semua kabar tersebut telah dibantah Conte.

"Matic adalah pemain penting bagi saya. Seseorang yang sangat penting. Dalam rencana permainan saya, dia adalah pemain penting dan tahu tentang hal itu," kata Conte kepada Sky Sports.

"Tidak mudah untuk memilih di antara N'Golo Kante, Nemanja Matic, Cesc Fabregas, Oscar, Nathaniel Chalobah, dan John Obi Mikel. Namun, saya senang memiliki masalah seperti ini," tuturnya.

Saat ini Chelsea sedang berada di Amerika Serikat. Mereka akan menggelar pertandingan pramusim menghadapi beberapa tim besar, termasuk Liverpool FC yang bakal dihadapi pada Kamis (28/7/2016) di Stadion Bowl Rose, California. Laga pramusim ini merupakan bagian dari persiapan menghadapi musim baru.

Dalam masa persiapan, ada satu hal yang ingin ditekankan oleh Conte kepada para pemainnya. Manajer asal Italia itu ingin sesegera mungkin menciptakan semangat tim yang baik setelah musim lalu finis di urutan ke-10 Premier League.

"Dalam dua hari terakhir kami telah melakukan banyak pekerjaan karena kami ingin memainkan permainan yang baik melawan Liverpool. Saya juga ingin melihat perbaikan dari para pemain saya," ucap Conte.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : Sky Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.