Van Gaal seperti Ditusuk Mourinho dari Belakang

By Ferril Dennys Sitorus - Minggu, 29 Mei 2016 | 21:42 WIB
Jose Mourinho (kiri) memberi salam kepada Louis van Gaal sebelum pertandingan antara Inter Milan dan Bayern Muenchen pada final Liga Champions di Stadion Santiago Bernabeu, 22 Mei 2010.
PEDRO ARMESTRE/AFP
Jose Mourinho (kiri) memberi salam kepada Louis van Gaal sebelum pertandingan antara Inter Milan dan Bayern Muenchen pada final Liga Champions di Stadion Santiago Bernabeu, 22 Mei 2010.

Louis van Gaal merasa dirinya seperti ditusuk dari belakang oleh Jose Mourinho.

Hal tersebut diungkapkan sumber yang dekat dengan Van Gaal seusai manajer asal Belanda tersebut dipecat oleh Manchester United.

Van Gaal dipecat oleh Setan Merah pada Senin (23/5/2016), atau berselang 2 hari setelah membawa Wayne Rooney dan kawan-kawan menjuarai Piala FA. Sebagai pengganti Van Gaal, Man United memilih Jose Mourinho.

Ternyata Van Gaal merasa sakit hati terhadap cara Man United memperlakukannya. "Louis merasa dikhianati dengan cara Jose mengambil alih dan bagaimana dia dipecat," kata sumber yang dekat dengan Van Gaal.

Baca Juga:

Menurut sumber tersebut, Van Gaal tak menyangka dipecat setelah berhasil mempersembahkan gelar Piala FA.  "Kini dia menyadari  apa yang terjadi sejak Desember bersama Mourinho. Louis merasa ditusuk dari belakang oleh Jose dan klub," ujarnya.

Van Gaal sebetulnya ingin Man United sebagai klub terakhirnya sebelum memutuskan pensiun. Nyatanya, Van Gaal merasa disakiti oleh perlakuan Setan Merah.

Seusai MU menjuarai Piala FA, Van Gaal dihubungi Wakil Presiden Ed Woodward pada Minggu (22/5/2016) di kediaman manajer asal Belanda tersebut.

Pertemuan yang berlangsung pukul 17.00 waktu setempat tersebut menjadi akhir dari kariernya di Man United. Setelah itu, Van Gaal kemudian diminta Woordward untuk memberitahu stafnya pada keesokan hari di Carrington. 

[video]http://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4917843043001&preload=none[/video]


Editor :
Sumber : SUN


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.