Essien Gagal Penalti, Pemain Muda Persib Minta Maaf ke Bobotoh

By Fifi Nofita - Minggu, 21 Mei 2017 | 22:30 WIB
Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman (tengah) ditemani gelandang Fulgensius Billy (kiri) saat konferensi pers seusai pertandingan kontra Borneo FC di Stadion GBLA, Kota Bandung, Sabtu (20/5/2017).
FIFI NOFITA/JUARA.NET
Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman (tengah) ditemani gelandang Fulgensius Billy (kiri) saat konferensi pers seusai pertandingan kontra Borneo FC di Stadion GBLA, Kota Bandung, Sabtu (20/5/2017).

Pemain muda Persib Bandung, Fulgensius Billy Paji Keraf mengaku tidak puas dengan hasil imbang yang diraih timnya akhir pekan ini. Gelandang 20 tahun ini pun minta maaf ke bobotoh. Kegagalan penalti Michael Essien juga disinggun pemain ini.

Persib Bandung ditahan Broneo FC dengan skor 2-2 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Sabtu (20/5/2017) malam.

Menurut Fulgensius Billy Paji Keraf, pada pertandingan tersebut tim kebanggaan bobotoh ini hampir meraih poin penuh. Sayang, keunggulan dengan skor 2-1 sampai menit ke-87 buyar.

”Kalau gagalnya penalti, jangankan Essien, pemain kelas dunia seperti Cristiano Ronaldo juga bisa gagal."

Gelandang Persib, Fulgensius Billy Paji Keraf

Saat memasuki menit ke-88, Matheus Lopes bisa merobek gawang Persib yang dikawal kiper Muhammad Natsir dan skor jadi imbang.

Seusai pertandingan, pemain kelahiran Jakarta ini menyampaikan permohonan maaf kepada bobotoh. Karena, kemenangan yang sudah di depan mata harus buyar oleh gol Matheus.

”Saya minta maaf mewakili teman-teman atas hasil yang tidak memuaskan ini. Seharusnya, kami bisa menang, tetapi hasilnya kita seri,” kata Billy.

Billy tidak menampik, kegagalan Michael Essien membobol gawang Borneo FC pada menit ke-71 melalui titik putih, membuat mental bertanding pemain Maung Bandung sedikit menurun.

Baca juga:

Meski begitu, Billy menilai kegagalan penalti dalam sebuah pertandingan merupakan hal yang wajar.

”Kalau gagalnya penalti, jangankan Essien, pemain kelas dunia seperti Cristiano Ronaldo juga bisa gagal. Tetapi ya pasti jadi tekanan (beban) juga buat kami,” ujarnya.


Editor : Estu Santoso
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.