Tinggalkan Surabaya, 757 Kepri Jaya FC Seberangi Selat Bali

By Yuki Chandra - Rabu, 29 Maret 2017 | 14:15 WIB
Tim 757 Kepri Jaya FC, setelah melakoni laga persahabatan di Pulau Jawa segera menuju Pulau Bali.
YUKI CHANDRA/JUARA.NET
Tim 757 Kepri Jaya FC, setelah melakoni laga persahabatan di Pulau Jawa segera menuju Pulau Bali.

Hendra Ridwan cs siang ini meninggalkan Kota Pahlawan Surabaya melanjutkan perjalanan menyeberangi Selat Bali menuju Denpasar. Di Pulau Dewata telah menunggu tuan rumah Bali United dan Celebest FC.

"Di Denpasar, anak-anak akan melakoni pertandingan melawan Bali United dan Celebest FC. Siang ini tim berangkat dengan menggunakan penerbangan," tutur pelatih Jaino Matos kepada JUARA.

Pulau Dewata merupakan persinggahan terakhir Tim 757 Kepri Jaya FC dalam Tour Jawa-Bali yang dijalani anak asuhan Jaino Matos sebelum manajemen melakukan evaluasi terakhir di Batam menjelang bergulirnya Liga 2.

Klub milik Nurdin Basirun itu terus berproses menuju sebuah tim yang utuh dan tangguh dengan jati diri sebagai sebuah tim.

Menurut rencana, 757 Kepri Jaya akan melakoni laga uji coba di Stadion Wayan Cipta, Denpasar, pada 31 Maret 2017.

Baca Juga:

Pada uji coba terakhir di Jawa, Selasa (28/3/2017), 757 Kepri Jaya FC bermaina imbang tanpa skor melawan Arema FC dalam laga yang dilangsungkan di Lapangan Pusdik Arhanud, Malang.

Setelah tiga laga uji coba dilalui Hendra Ridwan cs, mantan pelatih Persiba itu mengakui mental bagi anak asuhnya semakin terasah dengan baik.

"Saya belum mau bicara hasil, karena saat ini saya lebih fokus untuk membangun tim. Hari demi hari anak-anak terus berproses untuk menyatu dengan program yang ada," ujar Jaino menjelaskan.

Jaino ingin memunculkan jati diri tim secara utuh, bermain dengan ritme cepat dan keras.

Sampai sejauh ini, Jaino cukup puas dengan permainan yang diberikan Supriyono dan kawan-kawan.


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.