Tantan Uji Mental di Medan

By Fifi Nofita - Minggu, 26 Maret 2017 | 01:45 WIB
Selebrasi Tantan setelah membuat gol untuk Persib ke gawang Sriwijaya FC di Stadion Si Jalak Harupat, Kab Bandung pada 30 April 2016.
Dok. PT GTS
Selebrasi Tantan setelah membuat gol untuk Persib ke gawang Sriwijaya FC di Stadion Si Jalak Harupat, Kab Bandung pada 30 April 2016.

Striker Persib Bandung, Tantan akan memanfaatkan pertandingan uji coba kontra PSMS Medan di Stadion Teladan, Medan, Minggu (26/3/2017), untuk mengasah mental tandang sebelum mengarungi kompetisi Liga 1.

Pasalnya, pada turnamen TSC 2016, tim Maung Bandung selalu meraih hasil yang kurang memuaskan saat bermain tandang.

Terakhir, Persib kalah dengan skor 1-2 dari tuan rumah Pusamania Borneo FC (PBFC) di turnamen Piala Presiden 2017.

Karena itu, laga kontra PSMS ini bisa menjadi ajang pemanasan bagi Persib. Apalagi, tim berjuluk Ayam Kinantan ini memiliki karakter permainan keras dan selalu menyulitkan tim kebanggaan bobotoh.

"Ya itu salah satunya (uji mental), mudah-mudahan dengan uji coba di Medan mental kami di luar kandang bisa lebih naik lagi. Kami istilahnya memperbaiki rekor di pertandingan tandang," kata Tantan, Sabtu (25/3/2017).

Pemain asal Lembang, Kabupaten Bandung Barat ini menambahkan, menghadapi PSMS bukan yang pertama baginya. Sebelumnya ia sempat berhadapan dengan tim Ayam Kinantan.

Pemain yang sempat berkostum Persitara dan Sriwijaya FC ini sudah mengetahui cara untuk mengatasi tim kebanggaan masyarakat Medan itu.

"Karakter permainan PSMS keras. Kalau tidak salah, waktu itu saya bertemu di Divisi Utama. Walau duel itu sudah lama, kami tetap optimistis bisa mengatasi dan memberikan hiburan juga buat masyarakat," ucap Tantan.


Editor : Beri Bagja
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.