Seusai Dijamu Persib, Arema Tak Hadiri Jumpa Pers

By Budi Kresnadi - Minggu, 28 Agustus 2016 | 00:55 WIB
Striker Arema, Cristian Gonzales (tengah) menguasai bola saat timnya dijamu Persib di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (27/8/2016) sore.
Dok. PT GTS
Striker Arema, Cristian Gonzales (tengah) menguasai bola saat timnya dijamu Persib di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (27/8/2016) sore.

Arema Cronus tidak hadir dalam jumpa pers seusai dijamu Persib Bandung di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (27/8/2016). Padahal, kedua tim diwajibkan menghadiri tatap muka dengan para pewarta.

Namun, ketidakhadiran pelatih serta pemain Singo Edan, julukan Arema, bukan disengaja. Mereka punya alasan untuk absen dari sesi ini.

"Mohon maaf, pihak Arema tidak bisa hadir dalam konferensi pers ini karena harus langsung naik mobil rantis menuju ke hotel," kata Media Officer Persib, Irfan Suryadireja.

Baca Juga:

Rupanya dengan alasan keamanan, pihak kepolisian langsung mengarahkan rombongan Arema untuk naik kendaraan taktis (rantis) yang memang sudah disediakan.

Boleh jadi melihat membeludaknya penonton di Stadion Si Jalak Harupat, aparat keamanan tak mau kecolongan dan terjadi sesuatu yang tak diinginkan terhadap pemain tim tamu. 

Mereka pun membuat tim Arema langsung meninggalkan arena dengan mobil rantis. Alhasil, gara-gara Arema buru-buru naik kembali ke hotel, puluhan wartawan yang sudah menunggu di tempat jumpa pers hanya bisa gigit jari.

[video]http://video.kompas.com/e/5101660393001_v1_pjuara[/video]


Editor : Estu Santoso
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.