Kim Dibuat Terpental, Beto Berikan 'Jersey' Miliknya

By Budi Kresnadi - Senin, 2 Mei 2016 | 23:20 WIB
Striker Sriwijaya, Beto Goncalves (kiri) merayakan golnya ke gawang Persib pada laga di Stadion Si Jalak Harupat, Kab Bandung, Sabtu (30/4/2016).
FERNANDO RANDY/BOLA/JUARA.NET
Striker Sriwijaya, Beto Goncalves (kiri) merayakan golnya ke gawang Persib pada laga di Stadion Si Jalak Harupat, Kab Bandung, Sabtu (30/4/2016).

BANDUNG, JUARA.net – Gelandang bertahan Persib Bandung, Kim Kurniawan mendapatkan jersey Sriwijaya FC. Kaus klub berjulukan Laskar Wong Kito itu secara khusus diberikan Alberto ’Beto’ Goncalves.

Pada duel Persib kontra Sriwijaya FC yang berakhir seri 1-1 di Stadion Si Jalak Harupat, Kab Bandung, Sabtu (30/4/2016) berlangsung dalam tensi tinggi. Namun pemain kedua tim tetap menjungjung tinggi sportivitas.

Hal itu seperti yang diperlihatkan Beto Goncalves. Striker Sriwijaya FC asal Brasil itu sempat terlibat benturan dengan Kim Kurniawan. Pemain naturalisasi Persib tersebut terlempar sampai ke sentel ban.

”Posisi kami sebetulnya fifty-fifty, karena sama-sama berebut bola. Saya tidak menyangka dia bisa jatuh ke luar lapangan,” ujar Beto Goncalves.

Eks pemain depan klub Malaysia, Penang FA ini mengaku tidak sengaja melakukan hal itu. Beto Goncalves langsung meminta maaf kepada Kim Kurniawan saat turun minum.

Bukan hanya  minta maaf saja, sebagai bentuk penyesalannya Beto memberikan jersey yang dikenakannya di babak pertama kepada Kim.

”Saya minta maaf. Saya hadiahkan jersey itu sebagai kenang-kenangan buat Kim Kurniawan,” katanya.

[video]http://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4872447543001&preload=none[/video]


Editor : Estu Santoso
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.