Mr X, Target AC Milan Selanjutnya

By Anju Christian Silaban - Jumat, 21 Juli 2017 | 23:15 WIB
Pelatih AC Milan, Vincenzo Montella (kiri), bersama CEO Marco Fassone tengah memantau laga Serie A melawan Atalanta di Stadio Atleti Azzurri d'Italia, Bergamo, Italia pada 13 Mei 2017.
EMILIO ANDREOLI/GETTY IMAGES
Pelatih AC Milan, Vincenzo Montella (kiri), bersama CEO Marco Fassone tengah memantau laga Serie A melawan Atalanta di Stadio Atleti Azzurri d'Italia, Bergamo, Italia pada 13 Mei 2017.

 CEO AC Milan Marco Fassone membahas aktivitas transfer timnya pada bursa transfer musim panas 2017.

Sejauh ini, tim beralias I Rossoneri sudah mengamankan tanda tangan sepuluh pemain. Biaya paling mahal melibatkan transfer Leonardo Bonucci dari Juventus dan Andre Silva dari Porto.

Baca: Lepas Bonucci, Juventus Kehilangan Aktor "Lempar Lembing"

Diakui Fassone, aktivitas belanja timnya belum berhenti meskipun sudah merekrut sejumlah pemain. Besar kemungkinan, target berikutnya adalah seorang striker.

"Apakah kami akan merekrut Andrea Belotti, Nikola Kalinic, atau Pierre-Emerick Aubameyang? Dia bisa saja sosok lain, seorang 'Mr X'," tutur Fassone.

Ketiga nama tersebut bukanlah rekrutan murah. Ambil contoh Belotti dengan klausul pelepasan senilai 100 juta euro (sekitar Rp 1,54 triliun).

Padahal, menurut Transfermarkt, nilai pasar striker berusia 23 tahun itu "cuma" 30 juga euro.

Baca: Klopp Tidak Ditawarkan Beli Ronaldo, tetapi...

"Kami melakukan pembelian dengan harga yang tepat. Kami juga tidak bakal bertindak secara terburu-buru karena masih harus melakukan penjualan terlebih dahulu," ujar Fassone.

Siapa pun nama rekrutan AC Milan selanjutnya, pengeluaran klub bakal semakin membengkak. Kini, mereka sudah mengucurkan 189,5 juta euro.


Editor : Estu Santoso
Sumber : La Gazzetta dello Sport, Transfermrkt


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.