Deschamps: Yang Penting Menang!

By Beri Bagja - Minggu, 26 Maret 2017 | 08:21 WIB
Pelatih Prancis, Didier Deschamps (kiri), bersama asistennya Guy Stephan dalam partai Kualifikasi Piala Dunia 2018 lawan Luksemburg di Stadion Josy Bartel, Luksemburg, 25 Maret 2017.
FRANCK FIFE / AFP
Pelatih Prancis, Didier Deschamps (kiri), bersama asistennya Guy Stephan dalam partai Kualifikasi Piala Dunia 2018 lawan Luksemburg di Stadion Josy Bartel, Luksemburg, 25 Maret 2017.

Prancis memetik kemenangan 3-1 saat bertandang ke Josy Bartel Stadium, Luksemburg, Sabtu (25/3/2017). Meski cuma menang selisih dua gol atas tim kurcaci, pelatih Prancis, Didier Deschamps, mengaku puas.

Meladeni tim juru kunci klasemen Grup A di Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Eropa, Prancis unggul lewat gol-gol Olivier Giroud (28', 77') dan penalti Antoine Griezmann (37').

Luksemburg membalas satu gol saja melalui eksekusi penalti Aurelien Joachim (34').

Jika mengacu pada peringkat negara di daftar FIFA, kemenangan 3-1 Prancis atas negara mini tetangganya itu tergolong biasa saja.

Prancis saat ini merupakan negara peringkat ke-6 di dunia, sedangkan Luksemburg ke-133! Meski begitu, Deschamps melihat dari sisi yang lebih luas.

Menurut pelatih berusia 48 tahun itu, hal yang terpenting adalah pasukannya menang, meraih tiga poin, dan tak tergoyahkan di puncak klasemen.

Baca Juga:

"Kami melakukan hal yang benar. Tim seharusnya bisa mencetak lebih banyak gol, tetapi lawan bermain bertahan secara baik dan kolektif," kata Deschamps kepada TF1 seusai laga.

"Sungguh malam yang positif karena kami juga mampu mencetak tiga gol. Meski begitu, perjalanan ke Piala Dunia 2018 masih panjang," ucapnya lagi.

Sampai hari laga kelima, Prancis menduduki posisi teratas di Grup A dengan 13 poin. Mereka empat kali menang, sekali imbang, dan belum terkalahkan.


Editor : Beri Bagja
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.