Ada Konspirasi Menjegal Bayern Muenchen

By Sabtu, 13 Februari 2016 | 10:34 WIB
 Gelandang Bayern Muenchen, Thomas Mueller (kiri), berebut bola dengan striker Bayer Leverkusen, Javier Hernandez, saat kedua tim bertemu di babak lanjutan divisi utama Bundesliga, 6 Februari 2016.
PATRIK STOLLARZ/AFP
Gelandang Bayern Muenchen, Thomas Mueller (kiri), berebut bola dengan striker Bayer Leverkusen, Javier Hernandez, saat kedua tim bertemu di babak lanjutan divisi utama Bundesliga, 6 Februari 2016.

Sejak Oktober 2015, Thomas Mueller kembali menjadi penghuni bangku cadangan Bayern Muenchen dalam laga Bundesliga kontra Bayer Leverkusen akhir pekan lalu. Benarkah fakta tersebut menjadi indikasi adanya masalah di kamar ganti FC Hollywood?

Penulis: Wieta Rachmatia

Dalam pertandingan yang digelar di Bay Arena, Mueller baru memasuki lapangan saat pertandingan memasuki menit ke-60. Kehadiran Mueller berhasil meningkatkan kualitas permainan Muenchen, tetapi tak mampu mendatangkan gol. Skor 0-0 bertahan hingga pertandingan usai.

"Kami seharusnya bisa membawa pulang tiga poin. Tim tak mampu meraihnya dan itulah sebabnya saya tidak merasa senang," ucap bek Muenchen, Holger Badstuber, seperti dilansir situs resmi Muenchen.

Faktanya, Muenchen memang kerap mengalami kesulitan untuk membukukan kemenangan setiap kali Mueller tidak muncul sebagai starter.

Selama Bundesliga 2015-2016, Mueller sudah tiga kali tampil sebagai pemain pengganti. Dalam ketiga partai tersebut, Muenchen hanya mampu memenangi satu laga di antaranya.

Total, Mueller tidak diturunkan sebagai starter dalam 18 partai. Hasilnya, Muenchen hanya meraih sepuluh kemenangan dengan rataan perolehan poin 1,83 per laga.

Sementara itu, Muenchen memenangi 61 laga dari total 70 pertandingan saat Mueller menjadi penghuni starting XI.

Rataan perolehan poin Muenchen saat Mueller menjadi starter ada di angka 2,7 poin per pertandingan.

Melihat betapa besar kontribusi Mueller terhadap Muenchen, tak Muenchen Tak heran jika media Jerman mempertanyakan keputusan pelatih Josep Guardiola untuk membangkucadangkan dirinya dalam kunjungan ke markas Leverkusen.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Tabloid BOLA No. 2.653


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.