Atmosfer Final LIga Champions di Onebel Park

By Ade Jayadireja - Minggu, 4 Juni 2017 | 00:15 WIB
Anggota Pena Madrid Indonesia dalam acara notnton bareng final Liga Champions di Onebel PArk, Jakarta Selatan, Sabtu (3/6/2017)
ADE JAYADIREJA/JUARA.net
Anggota Pena Madrid Indonesia dalam acara notnton bareng final Liga Champions di Onebel PArk, Jakarta Selatan, Sabtu (3/6/2017)

Atmosfer final Liga Champions 2017 turut dirasakan masyarakat Indonesia, termasuk para peserta nonton bareng alias nobar di salah satu pusat perbelanjaan di Jakarta.

Bertempat di One Bel Park, Jakarta Selatan, Sabtu (3/6/2017), BOLA menggelar kegiatan nobar pertandingan puncak antara Juventus dan Real Madrid.

Kegiatan bertajuk Nonton BOLA ini ini melibatkan kelompok suporter Madrid di Tanah Air, Pena Madrid Indonesia regional Jakarta.

Peserta dari Pena Madrid tampak antusias menyambut duel terakbar kompetisi tertinggi antarklub Eropa. Tiga jam sebelum kick-off, mereka sudah memadati lokasi nonton bareng.

Selain menyaksikan pertandingan, acara Nonton BOLA juga menyajikan beragam kegiatan menarik seperti permainan dart dan kompetisi penalti. Ada pula kuis berhadiah.


Salah satu game dalam acara nonton bareng final Liga Champions di Onebel PArk, Jakarta Selatan, Sabtu (3/6/2017)(ADE JAYADIREJA/JUARA.net)

"Sama seperti tahun lalu, kami bekerja sama dengan BOLA dan JUARA untuk mengadakan nobar," kata Aksan, Divisi Legal Pena Madrid Indonesia.

"Acara ini menjadi wadah buat komunitas, terutama Madrid. Kami benar-benar mengapresiasi BOLA dan JUARA," ucap Aksan menambahkan.

Sebelum bentrokan kali ini, sejarah mencatat Juventus dan Madrid baru satu kali berjumpa di final Liga Champions. Momen tersebut terjadi pada 1997-1998.

Saat itu, Los Bancos keluar sebagai kampiun berkat gol tunggal Predrag Mijatovic.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X