Kalah di Final, Indonesia Gagal Menangi Emas SEAG

By Wisnu Nova Wistowo - Sabtu, 21 Desember 2013 | 18:44 WIB
Kekecewaan para pemain Timnas U-23 gagal memenangi medali emas SEAG 2013
Peksi Cahyo/Bolanews
Kekecewaan para pemain Timnas U-23 gagal memenangi medali emas SEAG 2013

23 gagal memenangi medali emas di SEA Games 2013 cabang sepak bola usai mengalami kekalahan tipis 0-1 dari Thailand di partai final, Sabtu (21/12) malam WIB. Gol tunggal yang diciptakan Thailand lahir dari kaki Sarawut Masuk pada menit ke-22. Sarawut mencetak gol dengan mencungkil bola yang tidak mampu diantisipasi Kurnia Meiga setelah menerima umpan dari Thitiphan Puangjan.

Full Time: Indonesia gagal memenangi medali emas di SEA Games 2013 cabang sepak bola usai mengalami kekalahan tipis 0-1 dari Thailand di partai final.

90' Yohanes Ferinando Pahabol mendapatkan ruang melepaskan tembakan dari luar kotak penalti Thailand. Sayang, sepakan kerasnya masih melayang di atas mistar gawang Kawin Thammasatchanan.

86' Ferianndo Pahabol hampir mampu mencetak gol. Akan tetapi, masih belum beruntung.

81' Dendi Santoso masuk menggantikan Rizky Pellu.

75' Indonesia hampir saja berhasil menciptakan gol balasan. Sayang, tendangan jarak dekar Ramdani masih sedikit melebar di sisi kiri gawang Thailand.

73' Para pemain timnas U-23 dua kali melakukan pelanggaran tidak perlu yang berbuah kartu kuning. Dua pemain itu adalah Dedi Kusnandar dan Affin Tuasalamony.

69' Pelatih Rahmad Darmawan memasukkan Yohanes Ferinando Pahabol untuk menambah daya gedor lini depan menggantikan Yandi Sofyan.

65' Wasit mengeluarkan kartu kuning pertama yang diberikan kepada pemain Thailand, Artit Daosawang.

59' Fandi Eko dijatuhkan tepat sedikit di luar kotak penalti Thailand sehingga berbuah tendangan bebas. Akan tetapi, Andri Ibo gagal memaksimalkan peluang dari bola mati karena eksekusinya masih membentur pagar betis pemain Thailand.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.