Menpora Siap Kirim Alfin ke RSON

By Firzie A. Idris - Selasa, 30 Juni 2015 | 01:47 WIB
Alfin Tuasalamony, saat menerima bantuan dari laga amal.
Herka Yanis/Bolanews
Alfin Tuasalamony, saat menerima bantuan dari laga amal.

Menteri Pemuda dan Olah Raga, Imam Nahrawi, tak mau ketinggalan beraksi untuk membantu Alfin Tuasalamony, pemain muda Indonesia yang sedang mengalami patah kaki.

Menpora siap membantu Alfin dengan mengirimnya untuk menjalani pengobatan di Rumah Sakit Olah raga Nasional (RSON) di Cibubur tanpa biaya alias gratis.

Saat ini, Alfin memang sedang menanti operasi terakhir untuk mengangkat pen yang tertanam di kaki kirinya kiri.

Menpora pun tak peduli bila cara ini dianggap tak mendidik klub untuk bertanggung jawab, dalam hal ini Persija yang merupakan klub Alfin pada LSI 2015.

"Biarkan hal itu kami pikirkan nanti. Sekarang Alfin sudah cidera dan mengalami kondisi sulit," tutur Imam.

Sebelumnya, Alfin memang sempat mengatakan kepada media bahwa dirinya butuh bantuan dari berbagai pihak. Sebab, pihak yang menabraknya hingga patah tulang hanya ganti rugi sebesar 50 persen dari total biaya pengobatan. Sedangkan gaji dia di Persija pada musim ini tersendat.

"Saya berharap ada bantuan dari pemerintah, klub, dan federasi. Semoga saya yang terakhir mengalami kondisi seperti ini," ucap Alfin.


Editor : Kukuh Wahyudi
Sumber : Harian Bola (Kukuh Wahyudi)


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.