PSBK Segera Perjelas Status Pemain

By Tulus Muliawan - Selasa, 19 Mei 2015 | 17:30 WIB
Para pemain PSBK, menunggu keputusan manajemen.
Gatot Susetyo/Bolanews
Para pemain PSBK, menunggu keputusan manajemen.

Manajemen PSBK Kota Blitar akan segera memperjelas status para pemainnya paskapenghentian kompetisi Divisi Utama. Ada beberapa opsi yang akan ditawarkan kepada pemain agar menemukan solusi saling menguntungkan antara kedua pihak.

"Saya akan konsultasi dengan manajer tim Agus Armada soal kelangsungan tim ini. Kasihan kalau anak-anak tak segera mendapatkan kepastian," kata Suhariono, Ketum PSBK.

"Kemungkinan kami akan membayar setengah gaji mereka bulan April lalu saat kompetisi berhenti di tengah jalan. Saat itu, mereka terhitung sudah bekerja dan siap bertanding ke Sidoarjo," imbuhnya.

Pelatih Kurnia Patmedi mewakili pemain mengaku bersyukur bila pengurus segera memutuskan masa depan anak asuhnya. Pasalnya, kebanyakan menanyakan status mereka kepada dirinya.

"Saya kira jika pengurus mau memberi separuh hak para pemain, itu saya anggap wajar. Karena kami sudah bekerja setengah bulan lebih. Minimal gaji itu bisa untuk memenuhi kebutuhan keluarga pemain setelah mereka tak beraktifitas akibat kompetisi berhenti," ujar Kurnia Patmedi.


Editor : Gatot Susetyo
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.