Konferensi Pers Jelang MotoGP Valencia Ditiadakan

By Pipit Puspita Rini - Selasa, 3 November 2015 | 08:10 WIB
Pebalap Repsol Honda asal Spanyol, Marc Marquez (depan), membalap di depan dua pebalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo dari Spanyol (tengah) dan Valentino Rossi dari Italia, pada balapan GP Malaysia di Sirkuit Sepang, Minggu (25/10/2015).
MANAN VATSYAYANA/AFP PHOTO
Pebalap Repsol Honda asal Spanyol, Marc Marquez (depan), membalap di depan dua pebalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo dari Spanyol (tengah) dan Valentino Rossi dari Italia, pada balapan GP Malaysia di Sirkuit Sepang, Minggu (25/10/2015).

Acara konferensi pers jelang GP Valencia yang seyogyanya digelar pada Kamis (5/11/2015) resmi ditiadakan. Langkah ini diambil sebagai tindak lanjut atas insiden yang terjadi antara Valentino Rossi dan Marc Marquez pada GP Malaysia di Sirkuit Sepang, Minggu (25/10/2015).

Sebagai gantinya, semua manajer tim dan para pebalap akan bertemu dangan "Biro Permanen" yang terdiri dari Presiden Federasi Internasional Sepeda Motor (FIM) Vito Ippolito dan CEO Dorna Carmelo Ezpeleta.

"Sebagai tindak lanjut atas kejadian pada GP Malaysia dan yang terjadi pada pekan berikutnyanya, dan karena kondisi tidak biasa, Biro Permanen FIM Kejuaraan Dunia MotoGP yang terdiri dari Presiden FIM Vito Ippolito dan CEO Dorna Carmelo Ezpeleta, akan mengundang semua pebalap MotoGP dan para manajer tim untuk menghadiri pertemuan pada Kamis, 5 November, pukul 15.30 waktu setempat," demikian pernyataan yang dikeluarkan FIM.

Rossi, Jorge Lorenzo, Marquez, Dani Pedrosa, Cal Crutchlow, dan Dani Petrucci, adalah para pebalap yang dijadwalkan akan menghadiri konferensi pers jelang event.

Namun, FIM dan Dorna memutuskan untuk membatalkan acara tersebut demi menghindari kejadian luar biasa dan di luar kendali, sebagai kelanjutan atas apa yang terjadi di Sepang.

Jika konferensi pers tetap digelar, para wartawan dipastikan akan bertanya lagi kepada para pebalap seputar kejadian di Sepang, yang berpotensi memunculkan gesekan dan akhirnya makin memanaskan persaingan.

Pada GP Malaysia, Marquez terjatuh di tikungan 14 pada lap ketujuh setelah bersenggolan dengan Rossi. Marquez tidak bisa melanjutkan balapan, sementara Rossi finis di urutan ketiga, di belakang Pedrosa dan Lorenzo.

Race Direction akhirnya memutuskan memberi penalti tiga poin kepada Rossi karena dinilai telah melakukan gerakan berbahaya dengan mengambil jalur pebalap lain yang berakhir dengan jatuhnya Marquez.

Lorenzo secara terang-terangan menyatakan Rossi bersalah atas kejadian tersebut dan mengatakan bahwa hukuman yang diberikan kepada rekan satu timnya di Movistar Yamaha tersebut terlalu ringan.

Dengan dibatalkanya konferensi pers pada Kamis, berarti Rossi, Lorenzo, dan Marquez tidak harus duduk bersama dan saling mendengarkan komentar satu sama lain. Jika pada akhirnya mereka finis tiga besar, ketiganya akan duduk bersama pada konferensi pers usai balapan hari Minggu (8/11/2015).


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : Crash


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.