Putri Djarum dan Ayam Goreng Sebelum Tanding

By Tulus Muliawan - Kamis, 30 Juli 2015 | 12:20 WIB
Remaja putri dari Djarum sedang mengantre di depan pedagang auam goreng.
Ade Jayadireja/Juara.net
Remaja putri dari Djarum sedang mengantre di depan pedagang auam goreng.

Perut harus kenyang sebelum turun tanding. Itulah falsafah yang dianut para srikandi dari klub bulu tangkis PB Djarum.

Pemain-pemain putri Djarum ikut berkompetisi dalam kejuaraan khusus ganda bertajuk YONEX-Sunrise Doubles Special Championship 2015. Turnamen yang diselenggarakan oleh legenda bulu tangkis Indonesia, Candra Wijaya, ini berlangsung di GOR Asia Afrika, Jakarta, 29 Juli-1 Agustus.

Para remaja putri Djarum punya satu ritual unik untuk menjaga kekompakan. Sebelum tanding, mereka menyempatkan diri untuk makan berasama.

Tak perlu tempat mewah dan mahal untuk membuat perut kenyang. Mereka cukup mendatangi penjual ayam goreng yang letaknya tak jauh dari pintu masuk GOR. Sambil makan, mereka asyik bercengkerama.

"Kami makan di sini sejak hari pertama turnamen. Kami memang terbiasa makan bersama supaya kompak," kata Ana, dara berusia 15 tahun.

Untuk kali pertama, YONEX-Sunrise Double mempertandingkan nomor ganda putri dan campuran. Dalam enam edisi sebelumnya, hanya ada ganda putra.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.