Vettel dan Raikkonen Kuasai Sesi Latihan Ketiga GP Kanada

By Nugyasa Laksamana - Sabtu, 10 Juni 2017 | 23:35 WIB
Pebalap Ferrari asal Jerman, Sebastian Vettel, menjalani sesi latihan GP Kanada di Sirkuit Gilles Villeneuve, Montreal, Jumat (9/6/2017).
AFP/MARK THOMPSON
Pebalap Ferrari asal Jerman, Sebastian Vettel, menjalani sesi latihan GP Kanada di Sirkuit Gilles Villeneuve, Montreal, Jumat (9/6/2017).

Dua pebalap Scuderia Ferrari menjadi penguasa sesi latihan ketiga GP Kanada yang berlangsung di Sirkuit Gilles Villeneuve, Montreal, Sabtu (10/6/2017). Mereka menjadi pebalap tercepat pada sesi 60 menit ini.

Sebastian Vettel (Jerman) menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 12,572 detik. Rekan satu timnya, Kimi Raikkonen (Finlandia), menyusul di urutan kedua dengan 1 menit 12,864 detik.

Sementara itu, pebalap Mercedes, Lewis Hamilton (Inggris), berada di urutan ketiga tercepat, disusul Max Verstappen (Red Bull Racing) di posisi keempat.

Hamilton menorehkan putaran terbaik 1 menit 12,926 detik, sedangkan Verstappen mencatatkan 1 menit 12,965 detik. 


Daniel Ricciardo (Red Bull Racing) menjadi pebalap pertama yang mencatat putaran pada sesi ini. Ricciardo menorehkan waktu 1 menit 16,472 detik.

Setelah sesi ini berjalan 10 menit, Ricciardo mempertajam putarannya. Pebalap asal Australia itu mencatatkan waktu 1 menit 15,472 detik.

Selanjutnya, giliran Vettel yang menorehkan putaran tercepat. Dengan menggunakan ban ultra soft, dia mengukir waktu 1 menit 13,766 detik.

Memasuki 20 menit pertama sesi, performa Vettel semakin baik. Ia mempertajam putarannya menjadi 1 menit 13,015 detik.

Sementara itu, Hamilton yang masih menggunakan ban soft mampu menempati urutan kedua, terpaut 0,501 detik dari Vettel.

Tak lama kemudian, Raikkonen menggeser Hamilton dari posisi kedua setelah mencatatkan putaran 1 menit 13,017 detik.


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X