Vettel Sebut Mercedes Akan Kuat di Sochi Autodrom

By Jumat, 28 April 2017 | 15:35 WIB
Pebalap Ferrari asal Jerman, Sebastian Vettel, duduk di dalam mobilnya yang berada di garasi Sochi Autodrom sebelum berlangsungnya GP Rusia, Kamis (27/4/2017).
ANDREJ ISAKOVIC/AFP PHOTO
Pebalap Ferrari asal Jerman, Sebastian Vettel, duduk di dalam mobilnya yang berada di garasi Sochi Autodrom sebelum berlangsungnya GP Rusia, Kamis (27/4/2017).

Pada GP Rusia 2016, pebalap Ferrari asal Jerman, Sebastian Vettel, tak bisa menyelesaikan balapan di Sochi Autodrom karena ditabrak Daniil Kvyat (Rusia) pada lap pertama.

Tahun ini, Sochi Autodrom menjadi tuan rumah GP Rusia untuk kali keempat. Vettel menyebut Mercedes akan mendominasi event yang digelar pada 28-30 April tersebut.

"Di atas kertas, sirkuit ini cocok dengan Mercedes, jadi mereka akan sangat kuat. Hal lainnya, itu akan menjadi kejutan," kata Vettel, Kamis (27/4/2017).

Pada GP Rusia 2016, Kimi Raikkonen (Finlandia) mewakili Ferrari berdiri di atas podium setelah finis di urutan ketiga.

Dia mendampingi duo Mercedes, Nico Rosberg ( Jerman) dan Lewis Hamilton ( Inggris), yang finis di urutan pertama dan kedua.

Vettel menjelaskan bahwa tahun lalu, di beberapa tikungan, mobil Ferrari sudah kuat. Secara mendasar, mobil mereka tahun ini masih sama dengan tahun lalu.

Menurut dia, mobil memang sedikit berbeda karena ada penyesuaian terkait perubahan aturan. Namun, Vettel yakin ada beberapa area di mana mobilnya akan kuat.

"Ada beberapa tempat di mana kami lemah, tahun lalu. Semoga tahun ini kami jadi lebih kuat. Lalu kita lihat di mana posisi kami," kata pebalap 29 tahun tersebut.

"Cuaca sepertinya akan konsisten, paling tidak. Namun, ini bukan sirkuit yang mudah untuk memastikan semuanya benar, terutama saat kualifikasi," ujar Vettel lagi.

Vettel datang ke Rusia dengan menyandang status sebagai pemuncak klasemen sementara. Dia memenangi dua dari tiga balapan yang sudah digelar musim ini.

Vettel dan pebalap lain memulai persaingan akhir pekan ini dengan sesi latihan bebas pada Jumat (28/4/2017) mulai pukul 11.00 waktu setempat (15.00 WIB).


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : crash.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.