Force India Ramaikan Formula 1 2017 dengan Mobil Warna Pink

By Rabu, 15 Maret 2017 | 11:27 WIB
Mobil baru Sahara Force India yang diluncurkan secara online, Selasa (14/3/2017).
SAHARA FORCE INDIA/TWITTER
Mobil baru Sahara Force India yang diluncurkan secara online, Selasa (14/3/2017).

Dua pebalap Force India, Sergio Perez (Meksiko) dan Esteban Ocon (Perancis), akan turun dengan mobil berwarna merah muda atau pink pada persaingan Formula 1 2017.

Force India secara resmi meluncurkan VJM10 dengan livery pink pada Selasa (14/3/2017). Warna ini dipakai menyusul kesepakatan dengan sponsor baru yakni perusahaan air minum, Best Water Technology (BWT).

"VJM10 akan hadir dengan warna pink, magenta, dan perak, sebagai bentuk kesepakatan dengan perusahaan air dari Austria," demikian pernyataan resmi dan Force Indoa.

"(Mobil dengan) warna baru ini akan muncul untuk kali pertama pada seri pembuka, GP Australia di Melbourne."

Pada dua tes pramusim di Circuit de Barcolena-Catalunya, 27 Februari-2 Maret dan 7-10 Maret, Force India masih hadir dengan warna klasik mereka, oranye dan perak.

"Bergabungnya BWT ke Formula 1 merupakan berita besar dan jadi salah satu kesepakatan paling signifikan dalam 10 tahun keikutsartaan kami," kata pemilik tim, Vijay Mallya.

Meski menjadi pendatang baru di F1, BWT sebelumnya sudah aktif menjadi sponsor di dunia motorsport. Mereka juga mensponsori Mercedes C-Coupe di balapan DTM, di mana Ocon bersaing sebelum naik ke F1.


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : crash.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X